DiksiNasinews.co.id, CIAMIS – Dalam rangka memperingati Hari Kanker Sedunia (HKS), Ikatan Jurnalistik Televisi Indonesia (IJTI) Galuh Raya, bekerjasama dengan Taman Bacaan Cahaya Ilmu dan Yayasan Kanker Indonesia (YKI) Kabupaten Ciamis, menggelar kegiatan bakti sosial (Baksos), Jumat (03/02/2023) di Rumah Kopi Gayo Panjalu, Kecamatan Panjalu, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat.
Dengan tema “Melalui Cinta dan Doa Kita Bangkit dari Sakit”, dalam kegiatan itu sebanyak 20 orang warga Ciamis penderita kanker, diberikan bantuan paket sembako dari Alfamart, Yayasan Bakti Kalam Insani dan uang kadeudeuh dari YKI Ciamis juga Polres Ciamis.
Acara tersebut penuh makna dan bernilai sosial tinggi ini sangat dirasakan oleh para pasien penderita kanker. Mereka pun mendapatkan dukungan dan motivasi dari orang-orang yang berbagi kasih. Mereka juga mendapatkan spirit dan semangat baru untuk terus bertahan hingga sehat kembali.
Ketua IJTI Galuh Raya, Yosef Trisna. mengatakan bahwa Hari Kanker Sedunia ini merupakan momen bagi IJTI untuk berbagi kasih dengan para penyintas atau pasien kanker di Kabupaten Ciamis.
“Tentunya kita harus terus memberikan semangat, motivasi kepada mereka untuk tetap bersyukur, dan menikmati hidup dengan penuh bermakna serta bermanfaat,” kata Yosef.
Yosef pun menyampaikan terimakasih kepada Ketua YKI Ciamis juga Kapolres Ciamis, AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro yang sudah datang dan menyerahkan langsung santunan serta paket sembako bagi pasien kanker.
“Terima kasih juga kepada para agnia yang telah membantu acara ini. Kegiatan ini merupakan dukungan dalam mewujudkan Ciamis sehat dengan doa dan cinta serta kasih sayang,” jelas Yosef.
Mewakili Ketua YKI Ciamis yang tidak bisa hadir, Direktur RSUD Ciamis, dr. Rizali Sofiyan sangat mengapresiasi kegiatan yang digelar IJTI Galuh Raya tersebut. Menurutnya, kegiatan positif ini harus dipertahankan dan bisa terus dilakukan.
“Ini kegiatan positif, harus terus dipertahankan bahkan harus terus dilaksanakan. Ini memberikan motivasi utamanya bagi mereka yang berjuang dengan kankernya, semoga sehat kembali,” ungkapnya.
Dijelaskan Rizali, kanker bukanlah akhir dari segalanya, namun melawan kanker bukanlah hal mudah, mengingat proses panjang yang harus dilalui dalam pengobatan kanker. Terhitung tahun 2023, sebanyak 60 orang lebih warga Kabupaten Ciamis menderita kanker.
“Dari 60 orang itu, sebanyak 58 penderita kanker telah dibantu YKI, kebanyakan menderita kanker payudara dan kanker rahim, dengan usia variatif,” jelasnya.
Sementara itu Kapolres Ciamis, AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro, SH.,SIK., M.T, juga sangat mengapresiasi dan mendukung kegiatan bakti sosial yang digelar IJTI bersama YKI dan Taman Bacaan Cahaya Ilmu dalam rangka Hari Kanker Sedunia ini.
“Kegiatan yang digagas IJTI Galuh Raya sangatlah penting untuk memberikan motivasi kepada para penderita penyakit kanker agar tetap semangat dalam menjalani hidup, selalu bersyukur juga berdoa,” ucap Kapolres. (Nank)