Musi Rawas, Sumsel, diksinasinews.com – Dibawah kepemimpinan Duo Srikandi Kabupaten Musi Rawas yakni Bupati, Hj. Ratna Machmud dan Wakil Bupati, Hj. Suwarti, pembangunan di Kabupaten Musi Rawas mengalami banyak perubahan, terutama pembangunan Infrastruktur jalan.
Selama kurang lebih 2 tahun masa kepemimpinan Duo Srikandi tersebut, Infrastruktur jalan di Kabupaten Musi Rawas mengalami banyak perubahan. Hal itu bisa dilihat dari berbagai titik jalan yang sebelumnya mengalami kerusakan sangat parah.
Beberapa tahun lalu sepanjang jalan penghubung antara Kecamatan Sumber Harta sampai Desa Megang Sakti V banyak mengalami kerusakan.
Berdasarkan pantauan dilapangan, Senin (14/11/2022), sepanjang jalur Megang Sakti, sekarang jalannya sudah begitu mulus untuk dilalui. Hal ini tentunya sangat membantu mempercepat pertumbuhan ekonomi masyarakat.
Salah seorang warga Musi Rawas yang juga pengguna jalan, Margono
mengaku senang dengan adanya perbaikan jalan disepanjang jalur Megang Sakti. Hal ini bisa sedikit menghemat waktu dalam perjalanan menuju tempatnya bekerja.
“Saya pribadi dalam hal ini tentunya sangat senang dan bangga bahwa kami selama beberapa tahun ini memimpikan perbaikan jalan. Alhamdulillah sekarang sudah mulus sehingga kalau saya mau kerja lebih tepat waktu, kepada pemerintah, saya ucapkan terima kasih,” ungkapnya.
Dalam hal ini tentunya pemerintah akan terus berupaya memberikan yang terbaik untuk warga Kabupaten Musi Rawaj selaras dengan program Duo Srikandi ini, yaitu Maju Mandiri dan Bermartabat. (Bahtum Alfian)
Comment